Kantorku dipenuhi dengan goresan pena dan bisikan pelan para pengikutku yang memeriksa pekerjaan satu sama lain.
“Aub Ehrenfest, jika berkenan menandatangani ini.”
Aku menerima dokumen
dari cendekiawan itu, memeriksanya, dan kemudian menghela nafas.
Semuanya berjalan
seperti biasa, tetapi tanpa Ferdinand untuk membantuku, aku harus berurusan
dengan lebih banyak pekerjaan daripada sebelumnya. Itu mencekik, mau tak mau semua pengikutku
memelototiku begitu aku berusaha beristirahat. Aku sekarang cukup banyak
diawasi setiap saat.
“Jika berkenan mohon periksa ini, Aub
Ehrenfest...” kata cendekiawan lain yang memasuki ruangan. Dia mengulurkan
petisi dari seorang giebe.
“Oh, berikan itu
pada...”
Aku terdiam, mengingat
bahwa Ferdinand tidak lagi di sini untuk aku andalkan. Dia telah pergi beberapa hari yang lalu, akan tetapi kebiasaanku
untuk mencoba mendelegasikan pekerjaan padanya belum memudar. Itu kebenaran
yang mengecewakan, dan salah satu yang menggerogoti pikiranku ketika aku mulai
memeriksa dokumen-dokumen itu sendiri. Dulu, petisi dari giebes dan permintaan lain yang
tidak terlalu penting semuanya langsung ditujukan kepada Ferdinand.
Sekarang, apa yang harus kulakukan?
Petisi dari giebes
sering kali berisi permintaan penting yang hanya bisa diulas oleh archduke,
serta beberapa permintaan kecil yang hanya perlu aku lihat sekilas. Dalam hal
ini, aku hanya perlu menyerahkan masalah ini kepada cendekiawan yang
bertanggung jawab, akan tetapi harus secara pribadi memeriksa setiap dokumen hanyalah buang-buang
waktu. Aku membutuhkan seseorang yang dapat mengurus semua permintaan kecil itu sendiri.
Sudah menjadi standar bagi Ferdinand
untuk membantu pekerjaan archduke-ku. Aku baik-baik saja dengan melakukan semua
itu sendiri, karena itu sejak awal adalah pekerjaanku, tetapi sesuatu harus dilakukan tentang
pekerjaan keluarga archduke
yang semula dia kerjakan. Kepindahannya ke Ahrensbach telah menciptakan
lubang besar yang belum kami tambal.
Aku memutuskan untuk
mengirim ordonnanz ke salah satu cendekiawan di kantor pamanku. “Apakah
Bonifatius ada di sana? Aku bisa memakai bantuannya.”
Bonifatius sudah cukup
tua untuk pensiun, tetapi bahkan sekarang, dia membantu pekerjaan
archduke kami. Ke depan, dia
bahkan akan membantu mendidik kandidat archduke. Aku berasumsi bahwa dia hanya ingin
alasan untuk menghabiskan lebih banyak waktu dengan cucunya, Rozemyne, tetapi
Ehrenfest memiliki sangat sedikit anggota keluarga archduke dewasa sehingga bantuannya sangat dihargai.
“Lord Bonifatius tidak
ada di sini,” datang jawaban dari seorang cendekiawan yang terdengar bingung.
“Dia ada di tempat latihan. Sepertinya dia berniat melatih para ksatria magang
sampai Lady Rozemyne pergi ke Akademi Kerajaan.”
Bonifatius telah
menerima banyak sekali pujian dari Rozemyne karena meningkatkan koordinasi para
magang tepat waktu untuk permainan ditter tahun lalu, dan sekarang dia terpaku
untuk semakin mendapatkan pujian lebih banyak lagi setelah Turnamen Antar kadipaten berikutnya.
“Rencana kami adalah
menyerahkan pekerjaan itu kepada Lord Ferdinand saat kami menghadiri Turnamen
Antar Kadipaten
tahun ini, tetapi itu tidak akan terjadi lagi,” lanjut cendekiawan itu. “Paling tidak,
itu tidak akan menjadi pertukaran yang fair kecuali Lady Rozemyne masih memberikan pujian.
Belum lagi, tidak akan ada orang di sekitar untuk menghentikan sesi latihan
brutal Lord Bonifatius saat komandan ksatria dan yang lainnya sedang rapat. Bisakah kamu
menghentikannya, Aub Ehrenfest?”
Aku tahu betapa
Bonifatius sangat ingin menghabiskan Turnamen Antar kadipaten dengan Rozemyne, dan hal terakhir yang ingin
kulakukan adalah pergi ke tempat latihan saat dia melampiaskan rasa frustrasinya pada para
ksatria. Aku juga tau bahwa cendekiawan itu telah menyebutkan komandan ksatria dan yang lainnya sedang “dalam
pertemuan.” Bonifatius tidak diragukan lagi mengalihkan perhatian para ksatria
untuk menyembunyikan informasi tentang pembersihan itu.
“Dia akan menolak
untuk melakukan pekerjaan administrasi, dan aku tidak ingin dia datang ke sini
untuk mengeluh. Katakan padanya untuk terus melatih para ksatria sampai dia
puas,” jawabku, berhati-hati agar tidak terdengar kasar secara tidak wajar.
Masih terlalu banyak orang dekatku yang tidak tahu tentang pembersihan itu. Kehati-hatian tidak mengenal kata berlebihan.
Pembersihan itu juga
merupakan salah satu tugas Ferdinand yang tak terhitung jumlahnya di Ehrenfest,
karena dia menjauhkan diri dari faksi Veronica sebelumnya dan karena itu paling
cocok untuk menyembunyikan semua itu dari mereka. Karstedt semula ditugaskan, tetapi dia mengalami kesulitan
untuk mengatur semuanya.
Sekarang setelah
Ferdinand pergi, ada celah di sana-sini yang harus kami tambal. Dan setiap kali aku menemukan celah baru, aku menyadari
seberapa jauh pengaruh adik tiriku.
“Jika kita tidak dapat
mendelegasikan kepada Lord Bonifatius, lalu apa yang harus kita lakukan dengan
ini?” seorang cendekiawan bertanya.
“Kurasa aku akan
memberikannya kepada Wilfried,” kataku, lalu mengirim ordonnanz kepada putraku,
kandidat
archduke. Aku menekankan bahwa aku ingin mempercayakan pekerjaan baru padanya, dan dia berlari dengan senang hati.
_____________
"Maaf memanggilmu
dari studimu," kataku.
“Tidak apa-apa, Ayah. Aku
sudah selesai belajar untuk pelajaran tulis, dan apa pun yang berkaitan dengan industri
percetakan dapat diberikan ke Charlotte,” jawabnya, jelas bersemangat. "Tanggung jawabku sebagai archduke
berikutnya jauh lebih penting."
Aku harus melawan
keinginan untuk tersenyum; dia benar-benar sama sepertiku. Aku ingat ketika
ayah mempercayakan pekerjaan baru padaku, dan betapa aku sangat menyukai
perasaan akhirnya diperlakukan seperti orang dewasa. Aku senang menerima
hal-hal baru untuk dilakukan, tetapi itu karena hal yang tidak diketahui itu
sangat merangsang dan menggairahkan. Begitu itu menjadi bagian rutin dari
kehidupan sehari-hariku, aku akan segera kehilangan minat.
Apapun
itu, sungguh baik melihatnya
termotivasi.
Wilfried mudah bosan,
jadi aku berencana memberikan sesuatu yang baru untuk dia lakukan setiap kali dia
mulai kehilangan minat pada tugasnya. Agak dini baginya untuk melakukan
pekerjaan semacam ini, tapi aku berharap mempercayakan tugas seorang archduke akan menguntungkan
studinya.
Ditambah
lagi, Kamu tidak pernah tahu kapan kematian mungkin
datang ...
Aku telah mewarisi
peran Aub Ehrenfest dari ayahku jauh lebih awal dari yang diharapkan, dan tidak
ada satu pun archduke yang lebih muda dariku selama Konferensi Archduke pertamaku.
Proses serah terima yang biasa bahkan belum selesai, jadi Bonifatius perlu
mendukungku sambil mengajari tugas-tugasku.
Tetapi apa yang akan terjadi jika aku mati pada
usia yang sama dengan Ayah?
Bonifatius sudah cukup
tua sehingga dia bisa meninggal kapan saja sekarang, dan meskipun rencana awalnya adalah Ferdinand mengambil
peran pendukung setelah kematian tak
terdugaku,
itu bukan lagi pilihan. Mungkinkah Florencia menyerahkan semua tugas kami kepada Wilfried dan
Rozemyne? Dia melakukan tugasnya sendiri sebagai istri pertama, tapi dia tidak
terlibat dalam pekerjaan archduke, jadi dia akan kesulitan
dalam banyak hal. Mempertimbangkan
jangka panjang, tampaknya bijaksana untuk menjelaskan
kepada Wilfried gambaran umum
tentang segala sesuatu yang suatu hari nanti diharapkan darinya.
"Ayah, apa yang
kamu inginkan dariku?"
“Kita menerima petisi dari giebe. Suruh para
cendekiawan ke sini untuk memberikan balasan,” kataku, menyerahkan dokumen yang dimaksud. Pengikutnya menemaninya, dan
mereka mungkin tidak akan membiarkan dia mengirim jawaban yang salah atau keliru.
Setelah menerima
dokumen dengan senyum puas, Wilfried keluar dari ruanganku bersama para pengikutnya.
Ferdinand tidak pernah tersenyum seperti itu
ketika aku memberikan pekerjaan baru padanya. Dia tidak memiliki tulang yang lucu di
tubuhnya.
Adik tiriku, yang lima tahun lebih muda dariku, selalu sangat pandai menyembunyikan
emosinya—bahkan di usia muda. Aku memejamkan mata dan mengingat kembali saat
pertama kali kami bertemu...
________________
Ayah telah mengumumkan
bahwa aku akan segera memiliki adik. Ibu tampaknya tidak terlalu senang dengan
hal itu, tetapi saudara-saudaraku yang lain semuanya perempuan dan lebih tua
dariku, jadi aku sangat senang. Pikiranku berpacu dengan gagasan tentang apa
yang bisa aku lakukan sebagai kakak, dan dalam kegembiraanku, aku meminta
masukan dari Karstedt dan Rihyarda.
“Kalau begini terus,
dia mungkin tidak menghormatimu sama sekali,” Rihyarda memperingatkan, jadi aku
mulai melakukan yang terbaik untuk menjadi kakak yang baik. Aku memutuskan
untuk tidak seperti Georgine, yang memperlakukan aku dan kakakku dengan sangat
kasar, dan sebagai gantinya merawat anggota keluarga baru kami dengan baik.
________________
“Sylvester, ini
Ferdinand,” kata Ayah, memperkenalkan adik tiriku yang baru. “Dia akan
bergabung denganmu di gedung utara—dan suatu hari, dia akan menjadi pilar
pendukungmu. Kalian harus akrab.”
Anak laki-laki di
depanku memiliki rambut biru muda yang dipotong sebahu dan raut wajah yang
hampir feminin. Dia sangat cantik, bahkan, aku mungkin salah mengira dia
sebagai seorang gadis jika dia mengenakan pakaian yang berbeda.
Ferdinand memberikan
salam yang telah diajarkan kepadanya tanpa banyak senyuman. Dia gugup, pikirku,
jadi aku memutuskan untuk mulai menyeretnya kesana-kemari dalam upaya
membuatnya merasa lebih nyaman.
Tentu saja, tidak lama
kemudian aku menyadari ekspresi tabahnya bukan tanda kecemasan, tetapi
kehati-hatian.
"'Lord Sylvester'
terlalu formal," kataku. “Kita sekarang bersaudara, jadi panggil saja aku
'kakak.'”
“Panjangkan rambutmu,”
desakku. "Dengan begitu kita akan cocok."
"Akan kubantu pelajaranmu,"
aku menawarkan. "Bagaimana dengan latihan harspiel?"
Pelan tapi pasti,
Ferdinand mulai terlihat tidak tegang... tapi Ibu tidak pernah berhenti mengabaikan keberadaannya. Aku tidak
mengerti mengapa dia menolak mencoba menghabiskan waktu bersamanya.
Entah berapa lama sebelum aku menyadari bahwa
dia mencoba untuk menyingkirkannya— melakukan semua hal mengerikan tanpa
sepengetahuan Ayah dan aku.
Rihyarda dan Karstedt
menyelamatkan Ferdinand lebih dari satu kali setelah kebenaran terbongkar. Ayah
dan aku juga telah memerintahkan Ibu untuk berhenti, tetapi itu justru
membuatnya semakin keras kepala dan pelecehannya semakin kejam.
"Mengapa kamu melakukan
semua itu, Ibu ?!" Aku pernah berteriak.
"Anak itu adalah
ancaman bagimu," jawabnya. “Dia harus disingkirkan lebih cepat daripada
nanti. Kamu adalah satu-satunya kandidat archduke pria yang kita butuhkan,
Sylvester.”
Dia menolak patuh,
jadi Ayah dan aku akhirnya memutuskan untuk melakukan segala upaya kami untuk
memisahkan dia dan Ferdinand.
Situasi kemudian
berubah ketika Ferdinand menaiki tahun ketiga. Meskipun dia telah mendapatkan
nilai yang sangat tinggi, dia meminta untuk tinggal di Akademi Kerajaan di luar
musim dingin sehingga dia bisa mengambil program ksatria dan cendekiawan juga.
Ibu menolak, karena ini akan mengharuskan mereka untuk tidak hanya membuka
asrama untuknya, tetapi juga memastikan ada pelayan dan pengikut di sana untuk mengurusnya.
Ibu terus memprotes,
tetapi Ayah tetap mengabulkan keinginan Ferdinand; prioritas terbesarnya adalah
menjauhkan keduanya satu sama lain. Jadi, Ferdinand mulai menghabiskan sebagian
besar setiap tahun di Akademi Kerajaan, kembali ke Ehrenfest hanya ketika Ayah
memutuskan bahwa dia harus pulang.
Aku mulai jarang bertemu dengannya setelah itu,
akan tetapi beberapa kali kami bertemu, dia selalu tampak sangat bersemangat.
Aku hanya senang semuanya berjalan lancar.
Aku berasumsi
Ferdinand aman di Akademi Kerajaan, dan aku hanya perlu mengawasi Ibu setiap
kali dia kembali ke Ehrenfest. Bahkan tidak pernah terlintas dalam pikiranku
bahwa dia mungkin menderita di asrama—dan bahkan pengawas asrama kadipaten kami
mungkin diperlakukan dengan buruk bersamanya.
Kemudian, saat
pernikahanku dengan Florencia semakin dekat, aku mulai semakin tidak fokus pada
perseteruan kakakku dengan Ibu. Dan begitu aku menikah, perhatianku beralih
untuk menjaga agar Ibu tidak merecoki kehidupan baruku.
Hanya beberapa tahun
pertama pernikahanku yang dihabiskan dalam kebahagiaan. Kami berasumsi
kesehatan Ayah yang memburuk disebabkan oleh penyakit umum yang akan segera
berlalu, tetapi seiring berjalannya waktu, dia semakin lemah. Dan saat kondisi
kesehatannya semakin memburuk, banyak pekerjaan disodorkan kepadaku. Tanpa
kusadari aku sudah sangat sibuk.
Aku tidak berpikir ada
sesuatu yang tidak biasa tentang Ferdinand membantuku dengan beban kerjaku pada
beberapa kesempatan dia pulang. Dia setiap tahunnya merebut posisi pertama;
sedang diselidiki untuk menikahi seseorang dari Dunkelfelger, sebuah kadipaten
besar; dan menghabiskan seluruh waktunya tenggelam dalam penelitian sihir. Sepengetahuanku,
dia bersenang-senang dengan melakukan apa pun yang dia inginkan.
Semuanya berubah saat
Ayah meninggal. Pertunangan Ferdinand gagal—walaupun aku belum tahu saat
itu—dan obsesi Ibu untuk menyingkirkannya menjadi hampir gila. Aku khawatir,
tetapi tidak untuk Ferdinand. Dia cukup berbakat untuk secara konsisten merebut
posisi pertama di kelas; dia hanya perlu melawan dan Ibu akan menemui ajalnya.
Tapi aku tidak bisa mengambil risiko kehilangan
salah satu dari mereka ...
Aku peduli dengan
Ferdinand, baik karena dia adalah adikku dan karena aku telah berjanji kepada
Ayah bahwa aku akan melindungi Ehrenfest bersamanya, dan karena alasan itulah aku
menyarankan agar dia memasuki gereja. Menjauhkan ibuku bukanlah
pilihan—sebagian karena dia adalah keluargaku sedarah, dan sebagian karena
sekarang dia adalah sumber dukungan terkuatku setelah Ayah pergi.
Ibuku telah kehilangan
ibunya sendiri di usia muda, serta kakak laki-lakinya. Dia juga memiliki
hubungan yang sangat tegang dengan ayahnya, mengingat ayahnya jauh lebih peduli
pada istri Leisegangnya daripada dirinya. Ibu mencaci-maki istri kedua ayah dan
saudara tirinya, memilih untuk mempertahankan kontak hanya dengan adik
laki-lakinya, yang telah dikirim ke gereja. Kebanyakan bangsawan lain tidak
akan melirik pamanku, tapi dia sangat perhatian padanya—dan kepada Wilfried dan
juga aku.
Sebaliknya,
kebenciannya pada Ferdinand, yang bukan keluarga sedarah, sangat kuat.
Sayangnya, bahkan
setelah Ferdinand memasuki gereja dan berhenti bersosialisasi dengan masyarakat
bangsawan, Ibu terus mengejarnya dalam keributan yang menjengkelkan. Kekacauan
itu memuncak ketika dia melakukan kejahatan yang tidak bisa dimaafkan, dan
sekarang dia ditahan di Menara Gading sementara Ferdinand kembali ke masyarakat
bangsawan.
________________
“Ekspresimu semakin
gelap dari hari ke hari, Sylvester,” kata Florencia, terdengar khawatir saat
aku naik ke tempat tidur. Aku menyuruh pengikutku pergi, dan baru kemudian aku
merasa seolah-olah aku bisa bernapas dengan mudah.
Florencia dengan
lembut membelai dahiku. "Apakah menurutmu Lord Ferdinand tidak akan senang
mendengar bahwa Kamu masih meratapi kepergiannya?" dia bertanya, mata
nilanya diwarnai dengan kekhawatiran saat dia dengan lembut menggerakkan ujung
jarinya ke pipiku. “Dia pergi
untuk melindungimu dan Ehrenfest, bukan?”
Untuk melindungi Ehrenfest, ya...?
Mataku mulai memanas.
Aku benar-benar mengira Ferdinand akan tinggal di sisiku selamanya, berkat
janjinya dengan Ayah. Aku telah mencoba memberinya tempat di sini dengan
menyeretnya ke sana-sini dan mengandalkannya dalam berbagai hal.
Tetapi pada akhirnya, aku tidak bisa
melakukannya sebaik Rozemyne.
Aku senang dengan
keberadaa Rozemyne, dan mengadopsi dia merupakan langkah jenius.
Sangat menyenangkan
mengetahui bahwa Ferdinand memiliki seseorang untuk dia perhatikan di gereja,
dan sangat menarik melihat seberapa jauh dia merawatnya meskipun mengeluh
tentang betapa menyakitkannya itu. Tapi yang terpenting, aku senang Rozemyne
berhasil meraih Ferdinand menggunakan caranya yang biasa. Dia membuatnya
mengungkapkan hal-hal yang dia sembunyikan bahkan dariku. Jika bukan karena
dia, aku tidak akan tahu persis apa yang telah Ibu lakukan, bahwa Ferdinand
telah berjuang keras di balik penampilan luarnya yang keras, atau bahwa
Wilfried telah berada di posisi yang benar-benar berbahaya.
Aku jadi teringat... Rozemyne menganggap ini
sama kejamnya denganku, rupanya.
Rozemyne sangat lelah,
menurut laporan Rihyarda. Berita itu tidak terlalu mengejutkan; dia mempercayai
Ferdinand lebih dari siapa pun dalam masyarakat bangsawan, dan dia telah
melindunginya berulang kali dan dengan cara yang tak terhitung jumlahnya. Dia
mungkin lebih menderita dariku.
Hati Rozemyne pasti juga merasa hampa.
Aku yakin bahwa,
seperti halnya diriku, dia merasa bagian penting dari dirinya hilang. Aku tidak
bisa melindunginya, dan aku tidak bisa melindungi adikku Ferdinand. Bahkan, dia
yang akhirnya malah melindungiku. Itu yang aku sesali lebih dari apapun.
"Kau sudah pergi
sekarang, Ferdinand... dan kau membuat kami semua merasa hampa..."
gumamku, mencoba melampiaskan kemarahan yang salah arah.
Florencia menarikku ke
dalam pelukan erat dan dengan penuh kasih mengusap punggungku. “Ini belum
berakhir, sayang. Kamu harus tumbuh cukup kuat untuk menahan Lady Georgine.
Ubah frustrasi itu menjadi mana untuk digunakan. Aku akan bersamamu.”
"Aku akan
melakukannya besok ..." kataku, merasa nyaman dalam kehangatannya dan
tertidur.
Post a Comment