Dia menyadari bahwa, pada titik tertentu, semuanya menjadi sunyi.
Tidak ada lagi yang terdengar di hanggar pangkalan garis depan. Baik raungan tembakan dan ledakan Legiun maupun suara awak maintenance yang melawan mereka.
Rito dan yang lain... Prosesor muda itu entah bagaimana berhasil melarikan diri, dia merenung ke dalam pikiran yang dibuat kabur karena kehilangan darah.
—Apakah mereka akan selamat, anak-anak itu? Setidaknya mereka, jika tidak ada orang lain...
Skuadron Spearhead, tempat pembuangan akhir Front Timur Sektor Eighty Six, di mana setelah masa bakti enam bulan mereka, Prosesor akan selalu dikirim menuju ajal mereka. Semoga Prosesor terakhir dari regu ini, setidaknya, bertahan.
Karena kami awak maintenance akan mati di sini. Kami, yang duduk dan menyaksikan anak-anak yang tak terhitung jumlahnya dikirim oleh tanah air mereka untuk dibantai monster-monster sialan itu. Satu-satunya takdir kami adalah mati di sini.
Kata-kata yang pernah diungkapkan kepadanya oleh Reaper telah menjadi satu-satunya penyelamat.
—Tidak ada Legiun yang memanggilmu.
Jika mendiang istri dan putrinya, paling tidak, tidak dibawa pergi Legiun, maka mereka pasti menunggunya di alam lain. Itu sudah cukup baik. Dia tidak membutuhkan apa-apa lagi.
Jika putri-putri tercintanya tidak lagi terperangkap di medan perang, maka jika dia pergi ke alam sana... Jika dia mengakhiri dirinya sendiri sebelum benda-benda mengerikan ini membawanya pergi, dia akan bisa bersama mereka lagi. Hanya itu yang dia butuhkan.
Atau setidaknya, hanya itu yang dia pikirdia butuhkan.
Dia menatap Legiun yang berdiri di depannya, sementara dia hampir tidak mengangkat pistol ke pelipisnya.
Tapi tiba-tiba, sebuah pikiran melintas di benaknya. Istri dan putrinya tercinta diusir ke medan perang sebagai Eighty Six dan mati, tidak pernah menjadi Legiun. Dan dia dan awak maintenance lainnya akhirnya menerima akhir yang pantas mereka terima karena mengirim tentara belia itu menuju kematian mereka. Tapi sejak awal, ini bukanlah dosa yang harus mereka tanggung sendiri.
Orang-orang yang melemparkan keluarganya ke medan perang adalah Republik. Dan warga sipil yang melemparkan Eighty Six ke medan perang masih hidup tanpa peduli. Dan jika Rito dan yang lain bertahan, warga sipil itu mungkin juga bertahan dengan menempel pada mereka seperti parasit.
Tidak menyelamatkan Eighty Six adalah sebuah dosa, akan tetapi mengirim mereka untuk mati juga merupakan kejahatan.
Dan dosa harus dihukum. Dengan kata lain, dosa warga sipil Republik harus diberi ganjaran.
Dia harus membalas dendam untuk keluarganya.
Tidak-
Aku ingin membalas dendam untuk mereka dengan kedua tanganku sendiri.
Pistol meluncur dari tangannya yang mati rasa. Menatap Legiun, dia berbisik. Dia akhirnya bisa mati, tetapi dia tidak akan pergi ke tempat keluarganya berada. Dia akhirnya bisa menjawab, tapi dia membiarkan semuanya sia-sia.
"-Maafkan aku."
Post a Comment