Update cookies preferences

Eighty Six Vol 7; Chapter 3 Bagian 2

 


“Zelene, aku tanyakan padamu sekali lagi. Mengapa Kau memanggilku?"

<< Permohonan investigasi diarahkan pada elemen musuh yang akan melenyapkan tipe Mobilitas Tinggi. Pemicu aktivasi Protokol Khusus Omega adalah penghancuran tipe Mobilitas Tinggi. Dengan demikian, penerima Protokol Khusus Omega pasti merupakaan seseorang yang telah menghilangkan tipe Mobilitas Tinggi. >>

Setelah memutuskan bahwa tidak merespon setelah dia bereaksi satu kali tidak akan ada artinya sekarang, Zelene mulai secara konsisten menjawab pertanyaan Shin. Tapi dia hanya menjawab Shin —dan sangat jarang, Vika. Karena itu, masih sulit untuk membedakan apa tujuannya dan apakah dia benar-benar bersedia untuk berbagi informasi intelijen dengan mereka.

Lena juga tidak ada di sini hari ini. Ketidakhadirannya membuat Shin khawatir, tapi dia memutuskan untuk menelan kecemasan itu.

“Lalu kenapa kau memanggil siapa pun yang mengalahkan Phönix?”

<< Karena siapa pun yang mengalahkan tipe Mobilitas Tinggi pasti inhuman. >>

Ada sedikit cibiran dalam nada suaranya. Seolah mengatakan Shin bukan manusia.

<< Karena siapa pun yang mampu menandingi Legiun, yang merupakan mesin yang dibuat untuk membantai, tidak mungkin manusia. Dan itu semua lebih nyata bagi siapa saja yang bisa mendorong unit yang disempurnakan seperti tipe Mobilitas Tinggi menuju kehancuran. Untuk selanjutnya, mereka akan memiliki nilai yang tinggi sebagai subjek penelitian. Target untuk ditangkap. Mereka akan memegang nilai yang tinggi untuk pemenuhan tujuan-tujuan Legiun —kami—. >>

Dan suaranya juga penuh dengan keserakahan dan nafsu keinginan yang menyeramkan —hasrat monster yang telah menyimpang dari jalan umat manusia. Mesin pembunuh nyata.

"Gila," bisik seseorang dengan suara yang kental dengan penghinaan. Mendengar kata itu, Shin terus menanyainya dengan tenang.

"Ke ujung Apa?"

Sensor optik Zelene membelok ke arahnya. Seolah ditarik oleh nada suaranya.

“Mengapa Kau mencoba untuk meningkatkan Legiun lebih jauh? Apakah itu untuk menghancurkan umat manusia...? Jika itu alasanmu, mengapa saat itu Kau tidak membunuhku? Mengapa Kau bicara dengan aku sekarang?"

Tidak ada permusuhan dalam suaranya. Tidak ada kebencian. Dia hanya menanyakan pertanyaan itu, tanpa emosi lain.

“Untuk tujuan apa Kau membuat Legiun?”

Ada kontradiksi yang mencolok antara kata-kata dan tindakan Zelene, dan Shin berasumsi itu karena dia berusaha menyembunyikan kebenaran. Mereka hampir dengan paksa berhasil membuatnya membuka bibir rapatnya dan bicara, dan mereka tidak akan dapat melakukan ini lagi di masa depan.

Bahkan jika mereka bisa berulang kali memaksanya untuk bicara, mereka tidak akan bisa mempercayainya. Dan melihat bahwa dia menolak memberikan jawaban langsung, Shin memutuskan untuk tidak memberinya kepercayaan penuh pada gilirannya. Jadi dia hanya menanyakan pertanyaan yang lebih mendesak. Satu-satunya yang paling ingin dia ketahui jawabannya.

Zelene terdiam sesaat. Dia seolah-olah bingung, tetapi pada saat yang sama, dia memperlihatkan sedikit ketakutan dan kecemasan.

<<… Apakah kamu… >>

Dia adalah seorang Legiun. Dan meski Ameise termasuk di antara unit Legiun terlemah, mereka tetap saja mesin pembunuh yang dapat menghancurkan seseorang di bawah beban mereka tanpa belas kasihan. Dan meski begitu, dia masih tampak takut.

<< Apakah kamu tidak membenciku, Eighty-Six? Legiun telah membantai rekan-rekanmu. Mempermainkan rekan-rekanmu. Menghancurkan rekan-rekanmu. Membantai rekan-rekanmu. Apakah itu tidak menyulut kebencian dalam dirimu? >>

Shin tidak bisa berkata-kata. Dia berbicara tentang rekan Eighty Sixnya dari Sektor Eighty Six. Ya, baginya, mereka sepertinya adalah korban yang rapuh. Mereka semua mati satu demi satu, seolah itu adalah takdir mengerikan mereka yang tak terhindarkan. Dibuang oleh negara mereka, dibiarkan tanpa komando atau dukungan yang layak, dan dipaksa untuk bertempur dengan Feldreß rusak.

Semuanya terlalu banyak, lebih dari yang bisa Shin hitung... Mereka mati terlalu cepat, terlalu mudah. Dan masing-masing dari mereka adalah rekannya yang berharga. Tapi tidak."

Itu tidak berarti dia membenci Zelene —atau Legiun. Dia tidak membencinya.

Zelene perlahan menurunkan sensor optik seperti bulan miliknya, seolah menundukkan kepalanya. Seolah-olah ingin menunjukkan penolakannya. Ketakutannya... penyesalannya.

<< Menghentikan respon. Semua pertanyaan lebih lanjut akan ditolak. >>

Dan sejak saat itu, Ratu Tanpa Ampun berhenti merespon kata-kata Shin.

xxx

“Hei, Lena. Shin hari ini datang."

Mendengarnya, Lena mendongak dari dokumennya. Saat itu pagi, dan dia berada di pangkalan untuk mempersiapkan tahap akhir pengujian peralatan baru. Kurena berdiri dengan gagah di depannya, mengenakan jaket panzer, dengan kedua tinju berada di pinggang.

“Ternyata, dia berselisih dengan Zelene, jadi dia bilang dia akan meninggalkannya sendiri untuk sementara waktu dan datang membantu kita dengan pengujian Furieuse... Apa kau tidak ingin melihatnya? Lena, yang selama ini kau lakukan hanyalah bersembunyi dari Shin di hotel. Ya itu tidak masalah bagiku, jujur saja. Memberiku lebih banyak waktu untuk dihabiskan bersamanya."

"Tapi-"

Lena menatap matanya, dan Kurena merespon dengan tatapan menantang.

"Hei. Tahan dirimu..... Ugh, dengar. Aku tidak suka kamu membawanya pergi dariku."

Kurena mendekatinya. Lena secara umum lebih tinggi diantara keduanya, dan fakta ini diperburuk oleh sepatu hak tingginya. Tapi itu tidak masalah sedikit pun bagi Kurena.

Ya Tuhan, gadis ini maniak kerja. Dia sangat cantik dan sama sekali tidak merasa seperti berada di medan perang. Dia memaksakan dirinya ke dalam hidup kami dan mencuri Shin dariku dalam sekejap mata. Aku tidak tahan dengannya.

“Tapi aku benci saat memikirkan orang lain selain kamu yang mencurinya dariku. Jika kamu, Lena, aku.... Aku bisa menerimanya. Jadi..."

Dia tidak pernah melihatku seperti dia menatapmu. Dia hanya pernah memandangku sebagai teman, sebagai adik. Aku tidak bisa menyelamatkannya, jadi Kau harus melakukan itu di tempatku.

“....sudahlah tenangkan dirimu.”

xxxxxx

Dia terus berlari darinya karena takut ditolak, tetapi ketika dia tahu dia ada di dekatnya, dia tidak bisa menahan diri untuk mencarinya. Dia ingin pergi padanya, untuk bergantung padanya. Menyadari hal tersebut membuat Lena menggigit bibirnya yang tidak dicat.

Tapi aku dari Republik.... Aku tidak punya hak untuk berada di sisinya.

Melihat rambut hitam dan mata merah darah yang tidak salah lagi, dia hampir memanggil Shin tetapi menghentikan dirinya sendiri. Untungnya, ada jarak yang cukup jauh di antara mereka, dan Shin tidak akan menyadarinya kecuali dia berteriak padanya.

Tapi kemudian Lena membeku di tempat.

Yang berdiri di depan rangka baja besar Armée Furieuse adalah Shin bersama seorang perwira dengan rambut hitam panjang, mengenakan seragam Aliansi. Keduanya mengobrol dan tertawa. Mereka begitu dekat, mereka hampir bersentuhan —jarak yang dianggap tidak pantas bagi pria dan wanita yang bukan kekasih.

Perwira itu terkekeh, dengan bercanda menepuk bahu Shin. Ternyata, salah satu dari mereka menceritakan lelucon. Punggung Shin setengah menghadap ke arahnya, tetapi Lena masih bisa melihat bahwa dia sedang tersenyum. Senyum riang dan kekanak-kanakan.

Shin... tidak pernah terlihat sebahagia denganku seperti saat dengannya... Kita tidak pernah berdiri begitu dekat... Dia tidak pernah tersenyum padaku seperti itu… Jadi kenapa dia tersenyum padanya... orang asing itu...? Aku.. Aku tidak menyukainya...

Di beberapa titik, Lena didekati oleh Guren dan Touka dari awak maintenance. Menyaksikan adegan yang sama dengan Lena, Guren angkat bicara.

"Sepertinya dia bicara dengan Alice lagi..... Dia juga Jet campuran, jadi mereka mirip."

Itu adalah nama yang asing.

“Alice?” Lena bertanya, berkedip bingung.

“Whoa, Kolonel.” Guren mundur selangkah, tampaknya menyadari Lena ada di sana. "Apa yang anda lakukan di sini?"

“Siapa Alice?”

“Oh... Uh. Seorang kapten regu dari markas tempat saya bertugas, di Sektor EightySixth. Yah, itu bertahun-tahun yang lalu, ketika Kapten Nouzen adalah seorang pemula yang baru saja direkrut. Saat tingginya hanya sekitar mmm."

Guren mengangkat telapak tangan secara horizontal ke pinggang, seolah menggambarkan tinggi badannya. Tampaknya terlalu pendek, bahkan mengingat usia Shin saat itu.

“Jadi ya, Kapten Aegis terlihat mirip dengan Kapten Alice. Mungkin saja karena mereka berdua memiliki darah Jet, tapi mereka juga merasaagak mirip —dan bicara dengan cara yang sama juga. Dia memiliki rambut hitam panjang, seperti Kapten Aegis, dan dia cantik. Kalau dipikir-pikir, Kapten Nouzen sangat dekat dengannya....”

"Bagus sekali, jenius," kata Touka, mengarahkan sikunya ke tulang rusuk Guren.

Dia mungkin menyadari warna wajah Lena perlahan-lahan menghilang dari setiap kata yang dia ucapkan. Rupanya, Touka memberikan kekuatan ekstra pada tusukannya, karena Guren mengeluarkan sedikit erangan sebelum terdiam.

Tapi bagi Lena, Guren dan Touka bahkan sudah tidak ada lagi.

Tidak....

Emosi hitam berputar-putar dalam perut Lena, tetapi pikirannya, sebaliknya, menjadi pucat. Kaptennya Shin saat dia pertama kali direkrut mungkin tampil sebagai orang yang sangat bisa diandalkan. Dia terikat padanya, jadi dia pasti orang yang sangat baik dan manis. Dan wanita ini mirip dengan dirinya, jadi mungkin Shin melihat beberapa kapten lamanya di dalam dirinya. Mereka cukup dekat untuk bisa mengobrol, bercanda, bergurau dan santai satu sama lain.

Tapi meski begitu, Lena tidak menginginkan ini. Bukan ini. Bahkan jika itu adalah kapten yang dia andalkan, atau seseorang yang terlihat seperti kapten itu, dia tidak ingin melihat Shin melihat wanita lain dengan ekspresi yang dia sembunyikan darinya.

Dia tidak ingin seseorang merebutnya. Dan saat dia menyadarinya, dia tersentak.

Aku tidak ingin seseorang merebutnya...?

Dia telah meyakinkan dirinya sendiri bahwa dia tidak perlu menjadi orang yang berdiri di sisinya. Bahwa suatu hari nanti, dia akan kehilangan posisinya. Dan dia merasa seperti dia tidak memiliki hak untuk bergantung padanya dan memohon untuk tidak ditinggalkan.

Jadi ya, saat yang dia takuti akhirnya ada padanya. Sudah waktunya baginya untuk menerima kenyataan dengan lebar dada dan ikhlas. Lalu kenapa? Mengapa emosi egois ini —keinginan untuk tidak membiarkan dia lolos dari jemarinya— menjalari dirinya sekarang?

xxxxxx

Melihat Lena berjalan pergi dengan gaya berjalan anak rusa yang baru lahir, Touka menatap tajam ke arah Guren, yang berdiri satu kepala lebih tinggi darinya.

“Aku harus bilang, aku terkesan, Guren. Aku tidak berpikir ada satu kata pun yang Kau katakan padanya adalah sesuatu yang perlu dia dengar."

“Yah, maaf...”

“Kolonel tidak bodoh, tapi bahkan orang terpintar pun bisa buta jika menyangkut masalah hati. Jadi hentikan lelucon bodoh itu."

"Aku bilang aku minta maaf..... Aku tidak mencoba membuat lelucon, kau tahu."

Guren menghindari kontak mata dengan Touka. Dia jelas sadar bahwa dia telah mengacau. Mereka berdua kemudian terus menatap Shin dan kapten Aliansi saat mereka bicara di depan Armée Furieuse. Tak lama kemudian, Theo dan Raiden bergabung, dan Shin terus tertawa seperti yang dia lakukan saat itu. Ekspresinya ketika dia bicara dengan Kapten Aegis dan Raiden sangat kontras dengan yang dikenakan Lena saat dia berjalan pergi.

“Bocah kecil itu sudah cukup umur untuk ini, ya?” Guren berkata.

"Aku tidak akan membayangkan anak canggung tujuh tahun yang lalu itu menjadi seperti ini," Touka setuju.

Dia sangat manis dan polos pada saat itu sehingga hanya dengan melihat dia bisa membuatmu berlubang.

"Aku berharap Alice ada di sini untuk melihat ini," gumam Guren.

“Yah, Kau baru saja memberi tahu Kolonel Milizé bahwa Kapten Aegis terlihat seperti wanita yang dulu dekat dengan Shin. Aku bisa mengerti kenapa dia merasa tertekan.”

“Ya, Nouzen terikat pada Alice seperti dia adalah kakak perempuannya atau semacamnya... Tapi hanya karena mereka mirip...”

"Ya."

Lena sudah pergi, dan mereka berdua melihat ke arah dia terhuyung-huyung. Sejujurnya, ini bukanlah sesuatu yang seharusnya membuat Lena merasa terintimidasi. Tapi yah... Cinta memiliki cara untuk merampok logika seseorang.

xxxxxx

Post a Comment