Update cookies preferences

Unnamed memory Vol 4; 8; bagian 2

Setelah Tinasha membersihkan dirinya, dia muncul dengan mengenakan gaun putih yang dipinjam dari lemari. Dia mendorong Oscar ke kamar mandi sebelah. Pakaiannya yang basah, masih sangat terkontaminasi dengan air danau yang kuat, dilipat dan dimasukkan ke dalam tas kulit. Namun, pedang yang diberikan Oscar padanya tetap berada di sisinya.

Pada saat Oscar muncul dari kamar mandi, Tinasha sedang duduk di tempat tidur, telanjang dari pinggang ke atas saat dia melilitkan kain di sekeliling tubuhnya sebagai pengganti perban.

Rambut hitamnya mengalir tergerai di satu bahu, memperlihatkan punggung pualamnya.

Menyadari kehadirannya, Tinasha berkata tanpa berbalik, "Apakah kamu sudah membersihkan diri?"

"Ya."

“Pas banget, kalau begitu. Ayo bantu aku. Aku tidak bisa mengencangkannya sendiri.”

Oscar membuka mulutnya untuk mengatakan sesuatu tetapi menahan lidahnya. Dia berjalan ke tempat tidur dan meraih kedua ujung kain yang sedang bergulat dengan Tinasha. Saat dia menyesuaikan bagian mana yang sudah dia lilit di sekitar dirinya, dia mulai menariknya. "Katakan padaku jika terlalu ketat."

"Aku baik-baik saja. Tarik saja sekuat yang Kau bisa,” jawabnya. Biasanya, Tinasha mengeringkan rambutnya dengan sihir, tapi sekarang basah dan meneteskan air, memberinya magnet yang menyihir. Sedikit keringat menghiasi lekukan punggungnya yang rentan dari tengkuknya yang lembut ke bawah.

Saat Oscar membantu wanita muda itu mengikat, dia berkata dengan suara tanpa emosi, "Saat ini kamu hanya wanita biasa."

"Lagipula, sihirku adalah satu-satunya yang bisa aku tawarkan," kata Tinasha mencela diri sendiri. Oscar tidak yakin dengan ekspresinya. Yang bisa dia lihat hanyalah cahaya putih memikat dari bahunya.

Matanya bergerak di atas kulitnya, sangat lengket saat disentuh. Aroma bunga samar menggelitik hidungnya.

Ini kedua kalinya dia menyentuh punggung Tinasha, tetapi tidak seperti dulu, saat bau darah yang menyesakkan hampir membuatnya marah, sekarang kulitnya yang seperti beludru tampak seperti pesona tersendiri.

Oscar menatap lehernya yang ramping. Godaan untuk mencium tengkuk gading itu melonjak dalam dirinya. Dia bisa menggerakkan lidah di sepanjang lekuk lembut punggungnya dan membawa tubuh mungilnya ke dalam pelukannya. Setiap bagian dari dirinya hampir menuntut agar dia mendominasi dan memonopolinya.

Raja menggosok bagian belakang lehernya, tergugah oleh nafsu membara ini. Sebuah pertanyaan dari Tinasha menyadarkannya kembali. “Oscar? Apakah sudah selesai?"

“Ya,” jawabnya, melepaskan dan mundur selangkah.

Tinasha berterima kasih padanya saat dia menarik korset gaunnya kembali.

Pakaian berkerah dan berlengan panjang itu berasal dari era lain, tapi dia memakainya dengan sempurna. Itu membuatnya menyerupai boneka. Oscar juga mengeluarkan beberapa pakaian dari lemari, tetapi pakaian pria tidak kelewat aneh.

Tiba-tiba diliputi kelelahan mental, Oscar memberi kepala Tinasha rap ringan. “Kenapa kamu tidak merasakan bahaya?! Kita berduaan di sini; kamu harus lebih waspada!”

"Apa? Tapi kau dulu sudah pernah membantuku membilas punggungku... kupikir itu akan baik-baik saja..."

“Bukan itu masalahnya!” bentaknya.

Wanita muda itu menggigit bibirnya, merasa aneh. Namun, dia dengan cepat tersenyum dan menundukkan kepalanya. “Terima kasih banyak atas apa yang kamu lakukan. Juga, aku minta maaf.”

Tinasha sedikit malu, tetapi hanya karena dia ingat bagaimana dia bertingkah seperti anak pemarah. Dia tetap tidak tahu apa-apa seperti biasanya. Pada akhirnya, sebagian dari dirinya tidak berubah sejak dia masih kecil. Itulah mengapa dia berperilaku begitu riang dan penuh kasih sayang dengan orang-orang terdekatnya.

Oscar memalingkan wajahnya. "Aku tidak melakukan apa pun yang membuatmu perlu berterima kasih padaku."

Dia benci bagaimana Tinasha santai di dekatnya karena dia yakin dia tidak tertarik padanya. Namun, gagasan itu adalah salah satu yang dipupuk Oscar, jebakan rancangannya sendiri.

Tinasha terkekeh. “Bagaimanapun juga, aku ingin mengucapkan terima kasih. Lucu..... aku datang kesini untukmu, tapi sepertinya kau yang selalu menyelamatkanku.”

Kata-kata itu terasa sangat manis. Oscar ingat dia mengatakan dia telah tidur selama empat ratus tahun khusus untuk bertemu dengannya, dan dia merasa sedikit pusing.

Dia duduk di kursi beberapa langkah dari Tinasha dan menghela nafas saat dia menjawab, “Jangan bercanda tentang itu. Kau sudah banyak membantuku.” "Sungguh?"

"Ya. Bagaimana tulang rusukmu?”

“Sedikit bengkak, tapi tidak apa-apa. Aku cukup toleran terhadap rasa sakit,” aku Tinasha, senyum mengembang di wajahnya.

Melihat ekspresinya, Oscar merasa seperti dia paham mengapa raja itu menghancurkan negara ratu untuk memiliki wanita itu, setidaknya sedikit mengerti. Di bawah napasnya, dia berbisik, "Hati-hati..."

Perasaan berbeda bahwa mereka tidak boleh terkurung di ruangan ini berduaan menghantui pria itu. Baik dia dan Tinasha memegang posisi yang tidak bisa mereka abaikan dengan sembarangan.

Oscar menghela napas, mengatur ulang dirinya sendiri, dan berkata kepada orang yang dia bawa bertentangan dengan keinginannya, “Jika kamu sakit, kamu bisa tidur di sini. Aku akan datang dan menjemputmu besok.”

“Aku juga tidak yakin aku suka dengan ide itu...,” katanya, melihat sekeliling ruangan dari posisi duduknya di tempat tidur. “Apakah kamu benar-benar akan menutup ini? Ada beberapa benda sihir di sini.”

“Kau bisa-bisanya bilang begitu?”

"Aku masih memiliki sihir, bahkan jika aku tidak bisa membaca mantra."

Menyilangkan kakinya dan bersandar di kursi, Oscar ingat saat mereka melawan kutukan terlarang. Dunia tampak sangat berbeda melalui mata Tinasha. "Adakah yang bisa melihat sesuatu semacam itu jika mereka berlatih?"

"Tidak juga. Ada yang bisa dan ada yang tidak bisa.”

"Apa? Kedengarannya berguna. Sekarang aku kecewa,” keluh Oscar.

"Kau salah satu yang bisa," balas Tinasha, memeluk lutut ke dadanya.

Mata Oscar melebar. "Aku bisa?"

“Mungkin, jika kamu berkonsentrasi.” "Bagaimana aku bisa melakukannya?" Dia bertanya.

Tinasha berpikir sejenak, kepalanya dimiringkan, lalu berdiri dan menghampirinya. Dia meletakkan sebuah buku tebal di atas meja. “Pikirkan buku ini sebagai dunia tempat kita hidup. Saat ini, yang bisa Kau lihat hanyalah sampul buku. Tapi kenyataannya, ada halaman tak terlihat yang tak terhitung jumlahnya tepat di balik sampul... atau lebih tepatnya, ada di tempat yang sama dengan sampul.”

Dia membolak-balik halaman buku itu, lalu menutupnya lagi dan menjentikkan jarinya. “Ingatlah bahwa dunia yang dapat Kau lihat hanyalah satu halaman dari apa yang benar-benar ada di sana. Cobalah untuk memvisualisasikannya sebagai hal-hal yang ditulis dalam naskah yang berbeda di atas. Di sana, terdapat aliran sihir dan konfigurasi mantra, dengan tatanan sihir di atasnya. Kau seharusnya bisa melihat semua itu jika Kau yakin dapat membayangkan kekuatan-kekuatan itu. Ini seperti melihat aliran air atau angin.”

"Aku mengerti, kurasa...?"

“Melihatnya secara langsung akan berbeda untuk masing-masing orang. Kurasa Kau akan berhasil dengan berkonsentrasi. Sejujurnya, dengan seberapa hebat Kau menggunakan pedang dan fakta bahwa Kau memiliki Akashia, seorang mage tidak akan berdaya melawanmu dari jarak dekat jika Kau juga mampu melihat mantra. Kau akan jauh melebihi musuh alami mage—Kau benar-benar akan menjadi seorang pemburu (hunter),” kata Tinasha.

"Aku semengancam itu?"

"Ya. Aku tidak akan pernah mendekat jika melawanmu. Aku akan mengebommu dari langit.” Ratu Pembunuh Penyihir Wanita itu terlihat sangat muak. Sudah cukup bagi Oscar untuk menyadari potensi dirinya sendiri. Dia bahkan merasakan alarm samar tentang betapa mudah dia berbicara tentang memburu mage.

Pada akhirnya, Oscar hanyalah satu orang. Tidak peduli seberapa kuat seseorang, mereka tidak lebih dari satu titik kecil di dunia.

Sambil menggelengkan kepalanya dengan ringan, Oscar mengesampingkan pikiran itu untuk saat ini. “Mungkin aku akan menunda keputusan apakah akan menutup ini... Kami masih memiliki lebih banyak hal untuk diperiksa ke depan, kurasa. Tak habis pikir Danau Keheningan ada di sini selama ini...”

“Aku akan mengutukmu jika kamu mengambil air danau itu,” Tinasha memperingatkan.

“Kamu sangat membencinya, ya...?”

Dia tersenyum, akan tetapi matanya tidak tersenyum. Kemudian dia mengubah topik pembicaraan. “Jadi mengapa kamu tiba-tiba merapikan gudang harta pusaka? Mencari sesuatu?"

“Oh ya, sepertinya aku belum memberitahumu. Kultus sesat itu mengincar sesuatu di gudang, tetapi kami tidak tahu apa itu,” jelas Oscar.

"Kamu tidak tahu?"

“Sebenarnya, lebih tepat untuk mengatakan kami tidak tahu untuk apa itu digunakan. Kami juga tidak tahu di mana itu disimpan, jadi ku pikir sudah waktunya untuk menata semuanya. Rupanya, itu adalah orb merah di dalam kotak kecil berbentuk telapak tangan. Pernahkah kau melihatnya?" Oscar mengatakan, memakai tangannya untuk menunjukkan ukuran dan bentuk benda.

Semua darah terkuras dari wajah Tinasha. Dia menutup mulutnya dengan kedua tangan, gemetar.

Raja mendongak kaget. "Ada apa?"

“Jangan sentuh itu...”

"Hah?"

“Jangan sentuh orb itu! Jangan biarkan seorang pun... Tidak, jangan mencarinya...,” pinta Tinasha, membenamkan wajah di tangannya.

Oscar melompat dari kursinya dan mengitari meja untuk berdiri di sampingnya. Dia mengambil kedua tangannya dan melihat bahwa wanita muda itu muncul di ambang air mata. "Apa yang Kau tahu?"

Dia menatap mata Tinasha yang gelap dan basah. Mengintip ke dalam membuatnya terkejut dengan sensasi menatap ke dalam jurang. Di luar, itu sangat dalam sehingga dia tidak bisa melihat seberapa dalam itu.

Sesaat kemudian, Tinasha menegakkan tubuhnya, meski bibirnya masih gemetar karena khawatir. Kemudian, tiba-tiba, dia mengarahkan pandangannya ke bawah dan menggelengkan kepalanya.

"Jangan tinggalkan aku...," bisiknya lemah.

__________

Tidak peduli bagaimana Oscar menenangkan atau mengancamnya, Tinasha tidak akan menawarkan lebih. Keras kepalanya terbukti cukup menjengkelkan. Dia ingin bertanya mengapa dia tidak percaya padanya.

Saat Oscar berbalik ke arah Tinasha untuk yang kesekian kalinya, dia memperhatikan untuk pertama kalinya bahwa dahinya memiliki butiran-butiran keringat dingin. Pada titik tertentu, pipi pucatnya menjadi merah. Menempatkan tangan di dahinya, dia mendapati bahwa dia sangat hangat. Dia tidak tahu apakah itu karena tulang rusuknya patah atau jatuh ke air, tetapi tubuhnya demam sangat tinggi.

"Kenapa kau tidak bilang kalau kamu sakit?!" bentaknya, mengangkat wanita itu dan membawanya ke tempat tidur.

Tinasha ternyata sudah mulai pusing dan memejamkan mata kesakitan begitu dia dibaringkan. "Maafkan aku..."

"Tidurlah. Aku akan pergi melihat-lihat,” kata Oscar, menyeka keringat di dahi Tinasha, lalu meninggalkan ruangan.

Dia memeriksa dua pintu lainnya lagi. Tidak seperti yang mereka lalui yang memiliki lambang keluarga kerajaan terukir di atasnya, pintu lainnya tidak memiliki tanda apa pun.

Pertama, Oscar menghunus Akashia dan menekan pintu tengah. Sedikit membukanya, dia mengintip ke dalam. Saat itu gelap, dan dia tidak bisa melihat ke ujung ruang itu, akan tetapi dia merasakan ada banyak makhluk di dalam dan mendengar teriakan mereka.

Banyak mata merah berkilauan padanya dari kegelapan. Dia pergi ke depan dan menutup pintu itu.

"Oke, mari kita coba pintu berikutnya."

Oscar mencoba pintu terakhir—pintu paling kanan. Yang ini membuka ke lorong sempit yang seluruhnya terbuat dari batu yang dipoles di keempat sisinya. Tempat lilin yang sama yang menerangi ruangan-ruangan lain dipasang di tempat ini, memperlihatkan deretan jebakan yang dipasang secara mencolok yang tak terhitung banyaknya. Oscar tertawa kering ketika dia melihat bilah melingkar besar bergerak maju mundur, beberapa setinggi lutut dan beberapa setinggi pinggang.

"Dia benar-benar punya selera."

Oscar memutuskan untuk tidak menjelajah lebih jauh dari itu. Berdiri di depan tiga pintu, dia berpikir.

Jika dia sendirian, dia bisa menjelajah lebih jauh dan menyingkirkan apa pun yang menghalangi jalanya. Sayangnya, dia bersama dengan Tinasha yang tengah demam. Hampir tidak mungkin mengurus kedua ruangan itu dengan dia di belakangnya, dan meninggalkannya sendirian adalah hal yang mustahil.

Dia mengamati ruangan danau tetapi gagal menemukan jalan keluar selain tiga pintu. Pada akhirnya, dia kembali untuk memeriksa Tinasha.

Dia berada di tempat tidur, tertidur, meringkuk seperti kucing. Dia menggunakan kain basah untuk menyeka keringat di dahinya. Matanya bergetar saat disentuh.

“Tinggalkan aku dan pergilah.... Aku akan kembali setelah sihirku pulih....”

"Tidak mungkin aku melakukan itu," jawab Oscar, duduk di tempat tidur dan mengacak-acak rambutnya yang masih basah.

Saat dia kehilangan dirinya dalam merasakan rambutnya yang berkilau dan halus, dia berbisik lemah, “Oscar... Di Tuldarr juga ada orb semacam itu. Tapi warnanya berbeda...”

Matanya melebar pada informasi tak terduga itu, dan tangannya membeku. "Benarkah?"

"Aku menyegel orb yang ada di Tuldarr empat ratus tahun yang lalu." “Menyegelnya? Jadi itu sesuatu yang berbahaya?” Dia bertanya.

“Itu adalah anomali sejarah sihir—yang tidak diketahui. Kekuatannya seharusnya tidak mungkin dimiliki. Orb itu mampu... membawa pengguna ke masa lalu. Itu adalah sesuatu yang tidak bisa dilakukan oleh mage maupun iblis.”

"Apa...?" Oscar bertanya dengan tidak percaya. Tapi karena dia tidak terbiasa dengan sihir, dia tidak menyadari betapa mustahilnya itu. “Itu jelas objek yang berbahaya, namun akan lebih bagus jika digunakan dengan benar.”

“Tidak... Duniamu lenyap. Segala sesuatu yang ada saat ini menghilang, waktu berputar kembali, dan Kau harus mengulanginya lagi sejak saat itu... Tidak akan ada dunia asli atau waktu untuk kembali,” Tinasha menjelaskan sambil menutup matanya. Air mata mengalir ke tempat tidur dari bulu matanya yang hitam panjang. “Aku kenal seseorang yang kehilangan nyawanya karena kekuatan itu....”

Saat isak tangisnya membasahi seprai putih, Oscar duduk di sana dengan heran. Dia mengingat sesuatu yang Tinasha katakan sebelumnya.

“Saat aku kecil, seseorang menyelamatkan nyawaku. Namun dengan melakukan itu... dia berakhir dengan kehilangan masa lalu dan masa depan—segalanya.”

Sekarang semuanya sudah jelas. Oscar meletakkan tangan di kedua sisi wajah Tinasha dan menatapnya. “Pria yang menyelamatkanmu....?”

Wanita pucat itu membuka matanya yang gelap dan menatapnya. Kemudian, seolah-olah mengangguk, dia dengan sangat perlahan menutupnya lagi.

Kecemasan seseorang yang ditinggalkan sendirian di dunia mewarnai wajahnya yang berlinang air mata. Tinasha meletakkan tangannya sendiri di atas tangan Oscar, membelainya dengan lembut, mencari konfirmasi. Kehangatan mereka membuat hatinya sakit.

Apa yang telah dia lalui ketika dia masih muda? Sungguh memilukan melihat dia berduka atas kefanaan hidup.

Setelah menatapnya menangis dalam diam, Oscar membungkuk dan berbisik di telinganya, “Aku tidak akan kemana-mana. Aku tidak ingin mengubah masa lalu. Jika Kau tidak menyukai orb itu, aku tidak akan mencarinya, dan Kau bisa menyegelnya.”

Nada suaranya tidak lembut—ia hanya berjanji padanya.

"Jadi... jangan menangis sekeras itu."

Meskipun raja tidak menunjukkan emosinya, dia tidak ragu-ragu.

Air mata mengalir di pipi Tinasha saat dia mengangguk.

__________

Akhirnya, Tinasha tertidur lelap. Sementara itu, Oscar mulai memeriksa ruangan itu secara menyeluruh.

Jika ini adalah tempat persembunyian kakeknya, maka pasti ada jalan pintas yang melewati gudang harta pusaka. Dengan susah payah, dia memeriksa dinding dan bagian belakang rak buku. Saat melakukannya, dia terus memikirkan apa yang Tinasha katakan.

Orb yang mampu mengubah masa lalu. Kedengarannya menggelikan, tapi itu pasti benar jika dia yang mengklaim sejauh itu. Dibandingkan dengan mage yang berpengalaman dalam tatanan sihir, Oscar lebih mudah menerimanya.

"Aku tidak pernah menyangka akan ada alat sihir yang bisa membawamu ke masa lalu dan mengubah masa depan," bisiknya pada dirinya sendiri.

Pasti ada banyak orang yang berharap bisa melakukan sesuatu, tapi tidak mungkin untuk memintanya, jadi harapan mereka sia-sia. Tidak ada jaminan bahwa mengubah satu titik waktu akan membuat segalanya setelahnya berjalan seperti yang mereka inginkan. Segala sesuatu bahkan bisa terungkap dengan lebih buruk daripada yang mereka alami. Apalagi, tumbalnya adalah dunia awal itu. Itu adalah pertaruhan berisiko, dan itu sangat berlebihan.

Apa yang dilakukan pria yang menyelamatkan Tinasha?

Jika tujuannya hanya untuk menyelamatkannya, maka dia pasti sangat setia. Tetapi sebagai gantinya, tindakannya membuatnya terobsesi dan menangis sepanjang waktu. Oscar menghela nafas tanpa bermaksud.

“Apa yang dia maksud dengan 'Jangan tinggalkan aku'...?”

Wajahnya mengerut dalam seringai kesal saat dia mengobrak-abrik bagian belakang rak buku.

Mengapa dia satu-satunya yang bisa memasuki ruangan tempat dia tertidur selama bertahun-tahun? Mengapa Nark mengenalinya sebagai tuan?

Tinasha mengklaim itu karena dia mirip dengan pria yang menyelamatkannya. Oscar juga memergokinya sedang melakukan atau mengatakan hal-hal misterius.

Hal yang paling aneh dari semuanya adalah keputusan Tinasha untuk memasuki stasis selama empat ratus tahun.

Menyatukan semua bagian itu membawa dirinya ke dalam sebuah kesimpulan.

“Ini dia. Ini pasti itu.”

Oscar mengulurkan tangan di bawah rak buku dan menarik tuas logam kecil di sana.

Dengan derit, perabot segera meluncur ke samping, memperlihatkan tangga tersembunyi. Oscar naik beberapa langkah dengan hati-hati, waspada terhadap jebakan atau monster, lalu kembali ke tempat tidur.

"Tinasha, kita bisa keluar," katanya, tapi dia tidak menunjukkan tanda-tanda bangun. Dia membungkusnya dengan selimut dan mengangkatnya.

Dia basah kuyup dengan keringat dan tampak sangat menyedihkan. Menatapnya, Oscar teringat ketika mereka pertama kali bertemu.

"Kamu tahu namaku selama ini..."

Cara Tinasha menyebut namanya dengan keyakinan penuh tidak meninggalkan keraguan di benaknya.

Namun, Oscar menepis kesimpulan tersebut.

Bahkan jika itu benar, dia tidak memiliki ingatan tentang itu, yang berarti bahwa masa lalu telah terulang kembali, dan dia adalah bentuk dirinya yang berbeda. Tidak peduli seberapa keras Tinasha menangis, aslinya tidak akan pernah bisa dikembalikan.

Dan karena dia (she) sangat familiar dengan semua ini, dia menghindari orb itu.

Yang telah pergi tidak bisa kembali. Menciptakan sesuatu yang baru adalah satu-satunya cara.

Bagaimanapun, Tinasha memiliki tugas, dan mereka akan segera membawanya dari Farsas. Oscar harus menghentikan ini sebelum dia terlalu terikat untuk melepaskannya.

Dia tidak akan menciptakan apa pun. Tidak menyadari apa-apa. Dan menghabiskan dua bulan yang tersisa dengan cara itu.

"Konyol sekali..."

Apakah pria yang menyelamatkannya meramalkan bahwa semua hal akan terjadi seperti ini? Oscar menatap wanita tak sadarkan diri di pelukannya, dengan senyum masam melengkungkan bibirnya.

_________________

Tinasha tersentak bangun dan melihat sekelilingnya. Dia berbaring telentang di kamarnya yang gelap gulita di Kastil Farsas.

Dengan hati-hati, dia mengangkat dirinya ke posisi duduk, memperhatikan sedikit rasa tidak nyaman. Mantra penghilang rasa sakit yang tidak dikenalnya telah diterapkan padanya, mungkin untuk tulang rusuknya.

“Ah... Seseorang melemparkan ini padaku,” gumamnya sambil memeriksa sihirnya. Dia bisa menggunakannya lagi. Membatalkan mantra penghilang rasa sakit, dia memperbaiki tulang rusuknya yang patah. Saat dia melirik bulan putih kebiruan yang tergantung di langit di luar jendelanya, dia memeriksa waktu.

"Aku ingin tahu apakah Oscar masih terjaga..."

Terbangun di sini pasti berarti Oscar telah membawanya keluar dari labirin. Mudah-mudahan, itu tidak terlalu merepotkan baginya. Tinasha ingin berterima kasih padanya. Dan dia juga hanya ingin berbicara dengan pria itu.

Sambil merapikan kembali rambutnya yang kusut saat tidur, Tinasha bangkit untuk berganti pakaian.

_________

Selesai dengan pekerjaannya dan mengenakan pakaian tidurnya, Oscar menatap suara ketukan di pintu yang menuju ke balkonnya. Dengan curiga, dia pergi dengan Akashia di tangan.

Di sana berdiri Tinasha, kulit putihnya bersinar biru pucat di bawah sinar bulan.

"Kenapa kamu masuk dari balkon?" Dia bertanya.

"Aku tidak tahu bagaimana menuju ke sini dari dalam kastil..."

Dia membiarkannya masuk, dan dia melenggang ke meja. Oscar mengerutkan kening untuk melihat bahwa dia telah berganti pakaian dan mengenakan pakaian ringan, sederhana, seperti anak kecil. “Apakah kamu sudah menyembuhkan tulang rusukmu? Aku suka apa yang kamu kenakan sebelumnya.” “Aku akan mengembalikan pakaian itu nanti. Maaf tentang itu.”

"Tidak apa-apa. Tidak ada orang lain yang memakainya,” jawab Oscar, duduk di tempat tidurnya dan menatapnya. Dia berhenti, tidak yakin.

“Bagaimana kita kembali?” tanya Tinasha.

“Ada lorong tersembunyi. Itu mengarah ke apartemen kerajaan yang tidak lagi digunakan. Aku meninggalkanmu di kastil dan pergi untuk menyelidiki ruangan-ruangan lain, tetapi kedua pintu lain hanya mengarah kembali ke kastil,” jelas Oscar.

"Apa? Jadi, apa artinya itu?”

“Itu berarti satu-satunya jalan masuk atau keluar dari labirin adalah melalui kastil,” gerutunya, merasa marah lagi hanya dengan mengingat itu.

Sambil menangkis serigala yang tampaknya semacam makhluk sihir, dia mengikuti jalan setapak di sepanjang tikungan dan belokan yang tak terhitung jumlahnya sebelum akhirnya diluruskan hanya untuk mengarah ke ruangan paling kanan yang dipenuhi jebakan. Dia sangat senang dia tidak membawa Tinasha dalam keadaan demamnya.

“Ngomong-ngomong, semua orang meneriakiku saat aku membawamu pulang. Bahkan Als pun berteriak, padahal dia tidak pernah meninggikan suara kepadaku,” kata Oscar.

“A-aku minta maaf...”

"Yah, itu salahku."

Dia telah melarikan diri dengan ratu berikutnya dari tetangga barat laut mereka dan membawanya pulang dengan keadaan tulang rusuk patah dan demam. Rentetan kritik yang tak henti-hentinya adalah sesuatu yang wajar.

Oscar menarik lututnya ke dekat dadanya dan menatap kanopi tempat tidurnya. “Aku menunda penataan gudang harta pusaka. Kami hanya mempertimbangkan ide itu karena kultus itu. Mereka menyembah beberapa dewa bernama Simila. Nama yang tidak pernah terdengar."

Syok melintas di wajah Tinasha. "Kurasa aku pernah..."

"Sungguh? Di mana?"

"Uh, aku tidak ingat... Besok aku akan pergi mengambil beberapa buku dari Tuldarr dan memeriksanya," jawabnya.

"Oke, kumohon."

Meskipun Tinasha mengangguk, matanya masih melihat sekeliling saat dia mengingat-ingat ingatannya.

Oscar melanjutkan. “Jadi apa yang ingin kamu lakukan dengan orb itu? Kau bisa menyegelnya, jika Kau mau.”

Saat itu, Tinasha tersendat sejenak. Dia balas menatap Oscar dan bertanya, "Tapi... bukankah itu pusaka ibumu?"

"Benarkah?" Oskar mengerutkan kening. Dia belum pernah mendengar itu sebelumnya.

Seketika itu, Tinasha menutup mulutnya dengan tangan, menyadari lidahnya kelepasan. Dia berasumsi Oscar yang ini akan tahu itu. Saat dia memucat, raja muda itu menatapnya dengan curiga.

Tinasha, yang telah tertidur selama berabad-abad, seharusnya tidak tahu apa pun tentang ibunya, yang meninggal lima belas tahun lalu. Keakrabannya dengan hubungan ibu Oscar dengan alat sihir yang bahkan lebih mencurigakan. Oscar yang lain pasti telah memberi tahu Tinasha tentang ini.

Sambil menahan napas dalam-dalam, Oscar menjaga ketenangan luar saat dia berkata, “Kalau begitu aku akan menanyakannya pada ayahku. Tetap saja, aku ragu dia akan peduli jika itu disegel. Kami tidak ingin ada yang menguasainya.”

“O-oke...”

Oscar menghela nafas ketika dia melihat tatapan mencari Tinasha. Dia tidak merasa ragu. Ini adalah sesuatu yang telah diputuskan empat ratus tahun yang lalu.

“Dengar, Tinasha—aku tidak tahu apa-apa, dan aku tidak mau tau. Aku percaya padamu, jadi jika Kau memiliki semacam peringatan untukku, aku akan mengindahkannya sambil berterima kasih. Jika ada sesuatu yang Kau inginkan, aku akan mengabulkannya selama memungkinkan. Itu semua adalah hal yang telah aku pilih untuk aku lakukan. Aku tidak akan memprotes atau menyesal. Hal yang sama berlaku untuk setiap keputusan yang aku ambil.”

Namun, wanita itu tetap terpaku pada masa lalu. Oscar menatap lurus ke mata gelapnya.

“Jangan biarkan itu membebanimu lagi.”

Kata-kata itu langsung ke inti masalah. Mata Tinasha melebar. "Oscar, apa kau...?"

Cahaya pucat mengalir masuk dari jendela, membuat wajahnya sangat tajam dan menggambar bayangan di belakangnya.

Oscar menunduk, hanya melihat bayangannya.

Dia tahu bahwa ini sama saja dengan mendorong Tinasha pergi setelah dia menempuh perjalanan empat abad demi dirinya.

Namun dari sudut pandang Oscar, masa lalu itu tidak ada hubungannya dengan masa kini. Dia tidak bisa mengubur sesuatu yang tidak pernah ada. Yang bisa dia berikan kepada Tinasha hanyalah sesuatu yang dia miliki. Kelihatannya tidak berperasaan, tapi itu adalah kebenaran jujurnya.

Dan Oscar percaya begitulah seharusnya dia. Dia tidak perlu jatuh dalam tawanan masa lalu.

________

Bayangan Tinasha bahkan tidak berkedip.

Dia mendongak, khawatir dia mulai menangis, tetapi dia malah tersentak.

Saat cahaya bulan menyinari tubuh Tinasha, matanya bersinar dengan cahaya yang jernih. Bibirnya terangkat membentuk senyum terkecil.

Ini pertama kalinya dia menunjukkan ekspresi yang sangat murni dan jelas.

Dia meletakkan tangan di atas jantungnya. “Aku sangat senang aku datang ke era ini dan bertemu denganmu. Aku baru bangun selama empat bulan, tetapi aku sudah diberi berkah yang cukup untuk seumur hidup. ”

Tinasha berseri-seri dengan sukacita yang tulus dan murni.

Mata gelapnya berkilauan dengan kelembapan saat dia menatap Oscar. Begitu tatapan mereka bertemu, dia meluncurkan dirinya ke arahnya dan melingkarkan lengannya yang ramping di lehernya.

Dia adalah kehangatan yang diwujudkan. “Jadi... aku tidak membutuhkan apa pun selain ini,” bisiknya yang tersedak air mata terdengar.

Sepertinya dia menyatakan fakta yang tidak bisa—dan tidak akan pernah berubah.

Tidak ada kesedihan di dalamnya, karena dia tidak memilih mengungkapkannya. Oscar merasakan cengkeraman wanita itu di tubuhnya mengencang. “Bahkan jika kita berpisah setelah ini, kamu adalah—”

Tinasha berhenti di sana, mundur, dan menatap Oscar dari dekat.

Senyumnya menawan dan penuh perasaan. Mata mereka bertemu, dan Oscar terdiam, jiwanya tersihir.

Saat dorongan tak berbentuk mendesaknya untuk menyebut namanya, Tinasha melayang ke udara.

"Selamat malam... dan terima kasih untuk hari ini," katanya sebelum berteleportasi kembali ke kamarnya.

Bayangan itu tinggal satu.

Sekarang hanya ada Oscar dan cahaya bulan... Dia tetap seperti itu untuk waktu yang lama, menatap ke tempat dia berada.

Post a Comment